BWlBduTUUim65BmNoRNRwZwviGLcUft1snoGQp4W
BWlBduTUUim65BmNoRNRwZwviGLcUft1snoGQp4W

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel

Recent

Bookmark

Kehilangan

Kehilangan
Oleh: Hasrul Maulana Kidam


Siapa yang memanggilku....
Aku masih mencari tanda hilangnya kau di tikungan kasih
Tikungan yang mengantarkan ku pada curiga
Sebab, ku panggil berkali-kali hanya sepi yang menyeruak dari jejakmu

Malam ini, kudengar suara lantang mu yang begitu keras
Namun, begitu lembut untuk didengar
Akankah pautan hati akan lepas atau melupa begitu saja, tanpa salam yang menyingkap segala tabir kecurigaan?

Di gelap malamku, aku merasakan pelukan yang begitu hangat dan penuh cinta kasih
Sembari berbisik lirih "Tidurlah, aku di sini memeluk hangat dirimu"

Kabar tentang dirimu sudah bertebaran di jalanan
Bahwa kau sudah mendekap di lain pelukan...
Pelukan sang pencipta

Kini tanpamu waktu terasa membisu
Namun, perjuanganmu, perhatianmu untuk sahabat-sahabatmu akan terus berjalan

Bukan tidak ikhlas, tidak rela, apalagi tidak ridho. Hanya tidak sanggup.


Banyuwangi, 16 September 2024
In memorian Anisah Hajir Dzahabiyyah 
Posting Komentar

Posting Komentar

Berkomentarlah Dengan Bijak