Dengan anda tahu dan memahami arti lambang PMII harapannya bisa memupuk semangat dalam berproses di PMII sebagai wahana untuk mengembangkanpotensi diri.
Jika anda ingin mengetahui secara rinci arti lambang PMII dan makna nama PMII, kami menyarankan untuk membaca tulisan ini sampai selesai.
Arti Nama PMII
Nama Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia atau disingkat PMII adalah kesepakatan dari 14 pendiri PMII, usulan dari delegasi Bandung dan Surabaya, dan mendapatkan dukungan dari delegasi Surakarta.
Terdapat 4 suku kata yang terkandung dalam nama PMII, yaitu Pergerakan, Mahasiswa, Islam dan Indonesia, yang memiliki makna dan maksud tersendiri.
Adapun arti dan maksud dari nama PMII adalah sebagai berikut.
1. Pergerakan
Huruf “P” dari nama PMII merupakan kependekan dari kata “Pergerakan” dimaknai sebagai dinamika dari seorang hamba atau makhluk yang terus bergerak memberikan kontribusi positif mencapai tujuan yang idealnya.
Dari kata pergerakan tersebut PMII harus mampu bergerak menuju arah yang lebih baik sebagai bentuk tanggung jawab pada lingkungan sekitarnya.
Selain itu, PMII juga harus membina serta mengembangkan potensi ketuhanan dan kemanusiaan agar gerak dinamika menuju tujuannya selalu berada dalam kualitas kekhalifahannya.
2. Mahasiswa
Huruf kedua adalah “M” atau “Mahasiswa”, yang merupakan bentuk daripada generasi muda yang sedang menimba ilmu di jenjang perguruan tinggi, dengan identitas diri yang selalu melekat.
Identitas diri seorang mahasiswa tersebut dibangun berdasarkan citra seorang mahasiswa sebagai insan religius, insan akademis, insan sosial, dan insan mandiri.
Sehingga melekat pada mahasiswa sebuah tanggung jawab keagamaan, intelektualitas, sosial kemasyarakatan, tanggung jawab individu sebagai hamba Allah dan sebagai warga negara.
3. Islam
Huruf ketiga adalah “I” atau “Islam” adalah Islam yang memiliki paradigma Ahlussunnah Wal Jamaah sebagai konsep pendekatan dalam ajaran agama Islam secara proporsional antara iman, Islam dan Ihsan.
Bentuk iman, Islam dan Ihsan yang proporsional akan tercapai melalui pola pikir dan pola perilaku yang tercermin sifat-sifat selektif, akomodatif, dan integratif.
4. Indonesia
Huruf “I” terakhir adalah “Indonesia”, merupakan bentuk komitmen kebangsaan PMII yang sesuai dengan asas dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Sehingga tidak diragukan lagi bahwasanya PMII meyakini serta menjunjung tinggi Pancasila dan UUD 1945 sebagai falsafah dan ideologi Negara Indonesia.
Arti Lambang PMII
Struktur lambang PMII yang diciptakan oleh H. Said Budairi berbentuk perisai dengan warna dasar biru muda dan kuning serta sembilan gambar bintang dengan makna sebagai berikut.
1. Perisai
Bentuk perisai pada lambang PMII memiliki arti ketahanan dan keampuhan mahasiswa Islam dalam menghadapi berbagai tantangan dan pengaruh dari luar.
2. Bintang
Bentuk bintang yang ada dalam lambang PMII secara simbolik bermakna ketinggian dan cita-cita yang selalu memancar.
3. Lima Bintang
Lima bintang yang ada di bagian tas logo menggambarkan Nabi Muhammad SAW, yang disimbolkan dengan bintang besar di tengah.
Adapun empat bintang sisanya menggambarkan Khulafaur Rasyidin yaitu Abu Bakar As Siddiq, Umar Bin Khattab, Utsman Bin Affan, dan Ali Bin Abi Thalib.
4. Empat Bintang
Empat bintang yang berada pada bagian bawah logo PMII menggambarkan ulama empat mazhab yang berhaluan Ahlussunnah Wal Jamaah yaitu Imam Hanafi, Imam Maliki, Imam Syafii, dan Imam Hambali.
5. Sembilan Bintang
Secara keseluruhan gambar bintang di logi PMII berjumlah sembilan digambarkan sebagai tokoh penyebar agama islam pertama di Indonesia yang biasa disebut Walisongo.
Yaitu Maulana Malik Ibrahim (Sunan Gresik), atau Raden Rahmat (Sunan Ampel), Raden Makhdum Ibrahim (Sunan Bonang), Raden Qosim (Sunan Drajat), Ja’far Shadiq (Sunan Kudus), Raden Paku atau Ainul Yaqin (Sunan Giri), Raden Said (Sunan Kalijaga), Raden Umar Said (Sunan Muria) dan Syarif Hidayatullah (Sunan Gunung Jati).
6. Warna Biru Tua
Biru tua yang berada pada tulisan PMII memiliki arti kedalaman ilmu pengetahuan yang harus dimiliki dan digali oleh anggota dan kader PMII.
Selain itu warna biru juga merupakan gambaran dari luasnya wilayah laut Indonesia yang mengelilingi pulau - pulau sebagai bentuk dari kekayaan Nusantara.
7. Warna Biru Muda
Warna Biru muda sebagai warna dasar lambang PMII pada bentuk perisai bagian bawah memiliki arti ketinggian ilmu pengetahuan, budi pekerti dan ketaqwaan pada tuhan yang maha esa.
8. Warna Kuning
Warna kuning sebagai warna dasar lambang PMII bagian atas dimaknai sebagai identitas mahasiswa sebagai sifat dasar pergerakan, lambang kebesaran dan semangat yang selalu menyala demi membela kepentingan kaum mustad'afin.
Baiklah kami rasa demikian penjelasan dari arti nama PMII dan arti lambang PMII, semoga bermanfaat dan salam pergerakan.
Posting Komentar