BWlBduTUUim65BmNoRNRwZwviGLcUft1snoGQp4W
BWlBduTUUim65BmNoRNRwZwviGLcUft1snoGQp4W

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Bawah Artikel

Recent

Bookmark

Surat Terbuka untuk Majelis Pembina Cabang PMII Banyuwangi

Assalamualaikum wr wb

Mohon maaf senior. Kami hanya ingin mengutarakan isi hati kami yang paling dalam. Bahwa hari ini problematika organisasi PMII Banyuwangi sudah di ujung tanduk.

Pmii ibrahimy

Bukan soal sentimental yang membabi buta, melainkan rasa memiliki organisasi begitu kuat dalam benak dan hati kami.

Kami rasa, para Majelis Pembina Cabang (Mabincab) PMII Banyuwangi sudah tahu betul persoalan yang kami resahkan.

Kemunduran Konferensi Cabang, bagi kami, telah mencoreng marwah organisasi yang telah bertahun-tahun menumbuhkan kader-kader militan, berbudi luhur dan sebagainya.

Sudi kiranya para Mabincab memberikan arahan bagi PC PMII Banyuwangi agar segera melaksanakan Konfercab.

Mengapa demikian?

Karena kami rasa tidak ada sanksi moril, sehingga mereka tidak pernah mempertimbangkan suara kami.

Setidaknya, apa yang kami lakukan hari ini adalah hal yang wajar.

Jangan biarkan organisasi yang berlandaskan Ahlussunnah wal Jamaah (Aswaja) terinjak-injak oleh kepentingan yang akhirnya berdampak bagi kader-kader, khususnya kader PMII Banyuwangi.

Lantas, bagaimana posisi pembina jika tidak pernah memberikan arahan kepada mereka yang lalai?

Tentu, khusnudzan kami, para Mabincab telah melaksanakan tugas yang semestinya.

Namun, apakah hanya sebatas formalitas belaka?

Sudi kiranya para Mabincab mempertimbangkan suara yang kami pastikan tidak bertendensi dan tidak mempunyai kepentingan apapun selain demi kemaslahatan organisasi.

Salam hormat kami kepada Majelis Pembina Cabang, khususnya Ketua Mabincab.

“Power tends to corrupt. Absolute power corrupts absolutely”

Sekian surat ini kami sampaikan, atas perhatiannya terimakasih.

Wassalamualaikum wr wb

PK PMII IAI Ibrahimy

Posting Komentar

Posting Komentar

Berkomentarlah Dengan Bijak